Tiang Listrik Tumbang Langsung Dievakuasi

Sengah Temila (SOROT POST)  – Curah hujan yang tinggi disertai angin kencang merobohkan sejumlah tiang listrik di Dusun Bejambu Sairi, Desa Andeng, Kecamatan Sengah Temila, Senin (11/1/2021) sekitar pukul 10.00 WIB.

Danramil Sengah Temila Letda Arm. Suwandi melalui Babinsa Prada Irvan, mengatakan pada saat kejadian lalu lintas sedang sepi sehingga tidak memicu korban. Dia bersama petugas PLN setempat melakukan perbaikan.

“Kami juga sudah berkoordinasi dengan petugas PLN agar secepatnya melakukan perbaikan supaya tidak mengganggu pengguna jalan serta membahayakan keselamatan warga yang bermukim disekitar tiang listrik yang tumbang,” ucap Babinsa Prada Irvan.

Dikatakan, akibat tiang listrik yang tumbang ini aliran listrik disekitar lokasi sempat padam. “Gangguan listriknya sudah langsung ditangani petugas PLN yang kami hubungi,” jelasnya. (tim)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *